Universitas Warmadewa

Jl. Terompong No.24, Sumerta Kelod, Kec. Denpasar Tim., Kota Denpasar, Bali 80239

Call:0361-223858

[email protected]

FEB Unwar Gelar Yudisium dan Lepas Pesan Calon Wisudawan ke-73

Rabu, 06 September 2023

Card image

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Warmadewa kembali melepas Lulusannya sejumlah 470 pada acara Yudisium dan Lepas Pesa Calon Wisudawan ke-73 yang bertempat di Ruang Auditorium Widya Sabha Uttama Unwar Rabu, (06/09/23).

470 lulusan tersebut terdiri dari 6 orang dari Program Studi Ekonomi Pembangunan, 240 orang dari Program studi Manajemen Reg A, 85 orang dari Program Studi Manajemen Reg. B, 103 orang dari Program Studi Akutansi Reg. A dan 36 orang dari Program Studi Akutansi Reg. B.

Sebagai lulusan terbaik tingkat Fakultas Ekonomi dan bisnis diraih oleh Kadek Ryandana Wisma Ananta dari Prodi Manajemen Reg. A dengan IPK 3,98 dan Lulus Tercepat diraih oleh Ni Kadek Wiwik Febrianti dengan masa studi 3 Tahun, 5 Bulan, 24 Hari dari Prodi Manajemen Reg. B.

Sementara itu Yudisiawan yang meraih penghargaan sebagai mahasiswa berprestasi dalam program magang dan Study Independent (MISB) MBKM diraih oleh Ni Made Amiga Sari.

Dekan FEB Unwar Prof. Dr. I Made Sara, S.E.,M.P. dalam sambutnnya menyampaikan bahwa kegiatan yudisium merupakan momen penting dalam perjalanan akademik sebagai sorang mahasiswa. ia juga menekankan Yudisium merupakan proses penilaian akademik di fakultas sebagai bentuk pencapaian pribadi mahasiswa. “ini merupakan hasil kerja keras dan dedikasi serta upaya selama menempuh masa studi. Yudisium merupkan pengakuan atas prestasi yang telah diraih. Yudisium ini juga sebagai bentuk transisi ke tahap selanjutnya. Ini murapakan langkah awal dalam perjalanan hidup dan karir para mahasiswa”ujarnya.

Pihaknya berpesan sebagai seorang wisudawan teruslah belajar, wisuda bukan akhir dari sebuah perjalanan akan tetapi merupakan awal dari babak baru dalam kehidupan. Untuk itu para lulusan diharapkan terus berkembang dan pertahankan semangat belajar. “Sebagai generasi penerus bangsa jangan pernah berhenti untuk berinovasi dan berkreatifitas serta tetap berkomitmen dalam nilai integritas”.  Terakhir pihaknya berharap kepada seluruh alumni agar tetap menjalin hubungan baik kepada lembaga.